5 Kuliner Bekasi Yang Paling Enak dan Populer

KULINER BEKASI – Jika anda mendengar salah satu kota di Jawa Barat atau lebih tepatnya kota Bekasi, pasti yang terpikir dalam pikiran anda adalah sebuah kota yang memiliki udara kotor, macet, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Tapi dibalik panasnya kota Bekasi, kota ini masih banyak menyimpan beberapa wisata dan kuliner yang ada disana. Nah!! pada artikel ini kami akan memberikan anda beberapa saran tempat kuliner Bekasi yang paling banyak populer.

Tempat Wisata Kuliner Bekasi

jabar.pojoksatu.id

Sebenarnya ada banyak sekali tempat kuliner yang ada di kota Bekasi. Karena remaja-remaja yang ada di Bekasi  banyak sekali yang suka untuk berwisata kuliner. Nah!! langsung saja mari kita bahas dimana saja tempat kuliner Bekasi yang paling populer di kalangan remaja yang ada di Bekasi.

1. Ichirei Ramen & Steak Bekasi

Tribunnews.com

Tempat pertama yang paling populer di bekasi adalah salah satu restoran yang memiliki tema sama dengan negeri Sakura Jepang. Untuk anda yang senang dengan masakan dan suasana Jepang maka tempat adalah, tempat yang harus pertama anda datangi.

Baca Juga : Catering Bekasi

Buat anda yang suka dengan kuliner khas Jepang maka tempat ini sangat cocok bagi anda. Salah satu menu favorit ditempat ini adalah mie ramen. Jika anda ingin datang maka kunjungi alamat Jalan Agus Salim No 73.

Desain bangunan yang dimiliki oleh bangunan ini cukup cantik. Jika sudah datang kesini pasti akan sangat betah untuk berlama-lama di tempat ini. Ditempat ini juga disediakan tempat lesehan yang dapat membuat suasana menjadi lebih hangat dan tenang.

2. Head & Brew Coffee Bekasi

TripAdvisor

Bukan seperti suasana Jepang seperti yang ada di atas, tempat ini memiliki suasana yang anti mainstrem, selain sering dibuat ngumpul untuk ngopi-ngopi bareng atau hangout, anda juga dapat memotong rambut disini.

Salah satu restoran yang memiliki tempat cukur rambut ini bertempat di Perumahan Taman Galaxy. Tempat ini sudah banyak dikenal orang karena memiliki tempat yang nyaman untuk hangout bareng teman-teman.

3. Pempek Gaby Bekasi

blog.airyrooms.com

Wisata kuliner Bekasi yang selanjutnya adalah sebuah tempat makan yang menyediakan pempek khas Palembang. Di tempat ini anda dapat mengenyangkan perut anda dengan berbagai jenis pempek yang ada di restoran ini.

4. Kuliner Bekasi Ayam Bakar Slawi

resepsepadaku.com

Tempat wisata kuliner yang ada di Bekasi yang selanjutnya adalah ayam bakar.  Tempat makan yang satu ini bertempat di Kemang Pratama. Untuk tempat memang sedikit sederhana seperti rumah makan kaki lima.

Meskipun memiliki memiliki tempat yang tidak terlalu bagus tapi untuk makanan disini patut anda cicipi terutama ayam bakar slawinya. Untuk harga ayam bakar slawi sangatlah murah mulai dari harga 7.000 ribu hingga 9.000. Dengan harga segitu sangatlah murah karena ayam memiliki cita rasa yang menakjubkan.

5. Double U Steak

qraved.com

Dan tempat makan yang akan kami review yang terakhir adalah sebuah tempat makan yang menyediakan steak, tempat makan itu dinamakan dengan Double U Steak. Ada banyak sekali varian jenis steak yang disediakan di restoran ini, salah satu steak yang banyak dipesan orang adalah steak wagyu, rib eye, sirloin, tenderloin.

Setiap pengunjung yang datang ke tempat ini dana mencicipi salah satu meni steak yang disediakan di tempat ini akan  merasakan rasa steak seperti masakan hotel bintang lima, karena semua masakan yang ada di restoran ini dibuat oleh cheft yang sudah profesional.

Sekian penjelasan dari kami semoga artikel yang kami tuliskan ini dapat bermanfaat bagi para pembacanya.

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan